Viral Now
light_mode

Belajar makna kehidupan dari seekor Belalang

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Sepenggalinfo.com – Seekor belalang telah lama terkurung dalam sebuah kotak. Suatu hari ia berhasil keluar dari kotak yang mengurungnya tersebut. Dengan gembira ia melompat-lompat menikmati kebebasannya. Di perjalanan dia bertemu dengan seekor belalang lain.

Namun dia keheranan mengapa belalang itu bisa melompat lebih tinggi dan lebih jauh darinya.
Dengan penasaran ia menghampiri belalang itu, dan bertanya, “Mengapa kau bisa melompat lebih tinggi dan lebih jauh, padahal kita tidak jauh berbeda dari usia ataupun bentuk tubuh ?”.

Belalang itu pun menjawabnya dengan pertanyaan, “Dimanakah kau selama ini tinggal? Karena semua belalang yang hidup di alam bebas pasti bisa melakukan seperti yang aku lakukan”.

Saat itu si belalang baru tersadar bahwa selama ini kotak itulah yang membuat lompatannya tidak sejauh dan setinggi belalang lain yang hidup di alam bebas.

Renungan :
Kadang-kadang kita sebagai manusia, tanpa sadar, pernah juga mengalami hal yang sama dengan belalang. Lingkungan yang buruk, hinaan, trauma masa lalu, kegagalan yang beruntun, perkataan teman atau pendapat tetangga, seolah membuat kita terkurung dalam kotak semu yang membatasi semua kelebihan kita.

Lebih sering kita mempercayai mentah-mentah apapun yang mereka voniskan kepada kita tanpa pernah berpikir benarkah Anda separah itu? Bahkan lebih buruk lagi, kita lebih memilih mempercayai mereka daripada mempercayai diri sendiri.

Tidakkah Anda pernah mempertanyakan kepada nurani bahwa Anda bisa “melompat lebih tinggi dan lebih jauh” kalau Anda mau menyingkirkan “kotak” itu? Tidakkah Anda ingin membebaskan diri agar Anda bisa mencapai sesuatu yang selama ini Anda anggap diluar batas kemampuan Anda? Beruntung sebagai manusia kita dibekali Tuhan kemampuan untuk berjuang, tidak hanya menyerah begitu saja pada apa yang kita alami.

Karena itu teman, teruslah berusaha mencapai apapun yang Anda ingin capai. Sakit memang, lelah memang, tapi bila Anda sudah sampai di puncak, semua pengorbanan itu pasti akan terbayar.
Kehidupan Anda akan lebih baik kalau hidup dengan cara hidup pilihan Anda. Bukan cara hidup seperti yang mereka pilihkan untuk Anda.

وَالَّذِيْنَ جَاهَدُوْا فِيْنَا لَنَهْدِيَنَّهُمْ سُبُلَنَا ‌ؕ وَاِنَّ اللّٰهَ لَمَعَ الْمُحْسِنِيْنَ

‘Dan bagi orang-orang yang berjuang untuk Kami, sesungguhnya Kami akan memberi petunjuk kepada mereka pada jalan Kami. Dan sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang berbuat kebaikan’ (Q.S. 29 / Al Ankabut : 70).

Penulis

Sepenggal.info atau yang biasa dikenal dengan nama Sepenggal Info, merupakan sebuah website yang memuat berbagai informasi unik, penting, dan terbaru.

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Rekomendasi Untuk Anda

  • sepenggal info

    Contoh Laporan Akhir KKN Tematik Posdaya 2015

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    KULIAH KERJA NYATA ( KKN ) DESA PERAMPUAN KECAMATAN LABUAPI KABUPATEN LOMBOK BARAT KATA PENGANTAR             Puji syukur kepada Allah SWT kami panjatkan atas limpahan karunia, rahmat, nikmat serta hidyah dari-Nya kami mahasiswa kuliah kerja nyata kelompok I Desa Perampuan Kecamatan Labuapi Kabupaten Lombok Barat dapat menyelsaikan program kuliah kerja nyata sampai selesai dengan hasil […]

  • sepenggal info

    Inilah pencipta kalimat ” ini Budi, ini Ibu Budi “

    • account_circle Sepenggal info
    • 2Komentar

    Sepenggal info – ” Ini Budi, ini Ibu Budi, Ini Bapak Budi ,wati kakak budi,”, ya itulah sepenggal kalimat super yang sangat tidak bisa di lupakan oleh banyak orang yang pernah menempuh pendidikan dasar pada saat itu termasuk saya sendiri. Yang menjadi pertanyaan bagi saya pribadi adalah bagaimana kalimat yang legendaris ini bisa muncul dan […]

  • BM PAN gelar nobar debat capres

    BM PAN gelar nobar debat capres

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Sepenggalinfo.com – Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (BM PAN) Provinsi Bengkulu gelar nonton bareng (nobar) Debat Pertama Calon Presiden (Capres) dan Wakil Presiden (Cawapres) tahun 2019 di DPW Partai Amanat Nasional, Kamis (17/1/2019). “Ini merupakan debat pertama paslon presiden, kita tidak mau ketinggalan dalam momentum yang penting ini,” ucap Dempo Xler. Dari nobar ini, sambung […]

  • sepenggal info

    10+1 Nama tempat dunia paling sulit untuk di ucapkan

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Table of Contents▼1. Krung Thep Mahanakhon Amon Rattanakosin Mahinthara Yuthaya Mahadilok Phop Noppharat Ratchathani Burirom Udomratchaniwet Mahasathan Amon Piman Awatan Sathit Sakkathattiya Witsanukam Prasit2.Taumatawhakatangihangakoauauotamateaturipukakapikimaungahoronukupokaiwhenua kitanatahu (Selandia Baru)3.Llanfairpwllgwyngyllgogerychwyrndrobwllllantysiliogogogoch (Inggris)4.Chargoggagoggmanchauggagoggchaubunagungamaugg (Massachusets, US)6.Przedmieście Szczebrzeszyńskie (Polandia)7.Beaujeu-Saint-Vallier-Pierrejux-et-Quitteur (Perancis)8.Tweebuffelsmeteenskootmorsdoodgeskietfontein (Afrika Selatan)9.Äteritsiputeritsipuolilautatsijänkä-baari (Finlandia)10.Gorsafawddacha’idraigodanheddogleddollônpenrhynareurdraethceredigione (Inggris)11.Eyjafjallajökull,Gunung Berapi di IslandiaSepenggal Info – Biasanya nama dibuat sesingkat mungkin agar mudah untuk diingat oleh orang lain, namun […]

  • logo umb

    Wow, Ribuan mahasiswa baru akan bentuk formasi logo UMB dikampus 4

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    PJV Network – Universitas Muhammadiyah Bengkulu saat ini sedang gencarnya melakukan promosi, promosi kali kali ini bisa dibilang hal yang unik, karena akan melibatkan ribuan mahasiswa baru. Sebagaimana diketahui sebelumnya, saat ini UMB sedang membangun kampus 4 yang berlantai 6 tingkat mirip seperti kapal pesiar. ” Kita saat ini sedang membangun kampus 4, kampus ini […]

  • sepenggal info

    Maafkanlah dia

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Tak ada gading yg tak retak..’ Bismillahirrahmannirrahim istrimu, bukan bidadari dan kamu, bukan malaikat engkau memiliki kekurangan sebagaimana istrimu memiliki kekurangan maklumilah dia Yaa ayyuhalladzina amanuu inna min azwaajikum wa awlaadikum ‘aaduwwal lakum fahdoruuhum wa-in ta’fuu watasfahuu wataghfiruu fa-inna Allaha ghofuururrahimun [Hai orang-orang yang beriman, sesungguhnya di antara isteri-isterimu & anak-anakmu ada yg menjadi musuh […]

expand_less