Ini 4 langkah mudah untuk Cegah hoaks

anigif enhanced 18909 1433269382 3

Sepenggalinfo.com – Sebagai generasi milenial atau generasi yang dekat dengan teknologi mengharuskan kita untuk lebih waspada terhadap berbagai kabar yang beredar di dunia maya,terkadang kita sering sekali membaca atau menemukan informasi yang tidak benar atau biasa disebut hoax ( Hoaks, red ) .

Menurut KBBI dan Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia ( PUEBI ) hoax atau yang sekarang sudah diserap menjadi ejaan bahasa indonesia menjadi hoaks yaitu berita bohong.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

ho.aks. n cak berita bohong:

Apa saja sih yang harus kita lakukan untuk mengetahui apakah suatu berita tersebut hoaks atau tidak? Berikut sepenggal info tentang 4 cara mengetahui informasi hoaks.

1. Pastikan sumber berita
Hal pertama yang harus kita lakukan untuk mengetahui apakah informasi tersebut hoaks atau tidak yaitu dengan melihat sumber berita, pastikan link berita yang kita bagikan di dunia maya adalah portal berita yang kredibel. Jangan sampai kita membagikan informasi yang ditulis oleh portal berita yang abal-abal alias masih menggunakan domain gratisan.

2. Periksa gambar dan video
Tak jarang saat kita berselancar di dunia maya sering kita temui para pengemis like yang meminta kita untuk komentar amin atau membagikan informasi yang kita sendiri tidak tahu apa kebenarannya. Oleh karena itu kita bisa mengecek keaslian foto yang disebarkan dengan cara mengunjungi situs image.google.com lalu upload gambar yang ingin kita cari, nanti google akan memberikan sumber dari gambar yang kita upload tersebut.

3. Tanyakan langsung pada ahlinya
Menanyakan langsung kepada ahli atau narasumber yang dimaksud bisa kita jadikan sebagai cara untuk mengetahui akan kebenaran suatu informasi, istilah keren saat ini yaitu cek n ricek dulu.

4. Cek online
Zaman sekarang kita sudah bisa cek apakah informasi tersebut hoaks atau tidak,ada banyak situs yang menyediakan jasa cek online apakah kabar tersebut hoaks atau tidak,sebagai contoh kita bisa mengunjungi situs turnbackhoax.id itu memeriksa berita atau kabar yang kita dapatkan.

Selain 4 hal diatas, sebagai seorang netizen yang bijak kita juga harus ikut menuliskan semua hal yang baik, ingatlah bahwa banyaknya berita hoaks beredar itu semua karena kita yang tidak melek dengan teknologi. Apabila kita melek teknologi dan bijak dalam penggunaannya,insya Allah kabar apapun itu tidak akan membuat kita terbawa arus.

Think smart and do smart before sharing adalah kunci utama untuk mencegah maraknya hoaks agar demi menuju indonesia maju.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.