Viral Now
light_mode

Program SPSS

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Kali ini Sepenggal Info akan membahas mengenai program SPSS,mungkin agak terdengar asing ya?tentu tidak jika sahabat adalah orang yang suka bergelut dengan angka dan hitungan,karena program SPSS ini akan sangat membantu dalam hal tersebut,adapun pengertian SPSS merupakan sebuah program komputer statistik yang berfungi untuk membantu dalam memproses data-data statistik secara tepat dan cepat, serta menghasilkan berbagai output yang dikehendaki oleh para pengambil keputusan. Statistik dapat diartikan sebagai suatu kegiatan yang bertujuan untuk mengumpulkan data, meringkas atau menyajikan data kemudian menganalisis data dengan menggunakan metode tertentu, dan menginterpretasikan hasil dari analisis tersebut. Ilmu statistik ini dapat ditemui di berbagai disiplin ilmu seperti ekonomi, jurnalistik, psikologi, dan lain-lain. Sebagai contoh, dalam bidang ilmu manajemen ilmu statistik ini berfungsi untuk membantu dalam pengambilan keputusan atas suatu masalah tertentu. Dalam penghitungan statistik, alat yang sering digunakan adalah olah data SPSS.

Program olah data SPSS ini telah digunakan di berbagai bidang persoalan seperti riset pasar, pengendalian dan perbaikan mutu, serta riset-riset sains. Program SPSS ini sangat populer karena sering kali dijadikan sebagai alat untuk mempermudah proses pengolahan data. Sampai saat ini, program SPSS masih tetap dipakai dalam berbagai bidang seperti ilmu keuangan, telekomunikasi, retail, farmasi, militer, broadcasting, riset pemasaran, database marketing, penilaian kredit, peramalan bisnis, penilaian kepuasan konsumen, dan lain sebagainya. Program olah data SPSS ini sangat membantu dalam proses pengolahan data, sehingga hasil olah data yang dicapai juga dapat dipertanggungjawabkan dan terpercaya.

Berdasarkan sudut pandang statistik, terdapat dua jenis data yang dapat diolah menggunakan program SPSS, yaitu data kualitatif dan data kuantitatif. Data kualitatif merupakan data yang dapat dinyatakan dalam bentuk bukan angka, misalnya jenis pekerjaan seseorang yang meliputi nelayan, petani, pegawai, dan lain-lain. Selain itu bisa juga data gender (pria atau wanita), tingkat kepuasan seseorang mulai dari tidak puas, cukup puas, dan sangat puas, dan data lain yang berbentuk bukan angka. Data kualitatif seperti ini harus dikuantifikasi terlebih dahulu agar dapat diolah dengan statistik. Cara mengkuantifikasikan data kualitatif ini yaitu dengan cara memberi skor tertentu (wanita diberi skor 1, pria diberi skor 2), memberi rangking (tidak puas 1, cukup puas 2, dan sebagainya), atau memberi pendapat (Ya 1, Tidak 2). Ini akan memudahkan data untuk diolah dengan program SPSS.

Sedangkan data kuantitatif merupakan suatu data yang dapat dinyatakan dalam bentuk angka, misalnya tinggi badan seseorang, usia seseorang, jumlah penjualan dalam satu bulan, jumlah bakteri dalam suatu percobaan, dan lain sebagainya. Karena data ini sudah berbentuk angka, maka akan mudah untuk diaplikasikan ke dalam olah data SPSS.

Untuk Mendownload Program tersebut,sahabatharus mempunyai notebook atau laptop dengan kapasitas RAM minimal 1GB karena ukuran file ini lumayan besar yaitu 174,93 MB,nah tanpa banyak cuap sana cuap sini,silahkan sahabat kunjungi link berikut ini :

KLIK DISINI

Setelah Sahabat klik link diatas,sahabat akan dibawah ke tab baru,setelah itu silahkan sahabat pilih atau klik bacaan Download yang ada di bagian atas menu..dan download akan otomatis berjalan.

Semoga bermanfaat… 🙂

Tags

Penulis

Sepenggal.info atau yang biasa dikenal dengan nama Sepenggal Info, merupakan sebuah website yang memuat berbagai informasi unik, penting, dan terbaru.

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Rekomendasi Untuk Anda

  • Undangan Digital Self Service: Perbandingan & Ulasan Lengkap untuk Acara Anda

    Undangan Digital Self Service: Perbandingan & Ulasan Lengkap untuk Acara Anda

    • account_circle
    • 0Komentar

    Table of Contentsâ–ĽMemahami Undangan Digital Self Service: Kemudahan di Genggaman AndaApa Itu Undangan Digital Self Service dan Manfaatnya?Konsep Dasar dan Cara Kerja Platform Undangan DigitalMengapa Undangan Digital Self Service Menjadi Pilihan Cerdas Saat Ini?Efisiensi Waktu dan Biaya untuk Persiapan AcaraFleksibilitas Desain dan Konten Sesuai KeinginanRamah Lingkungan: Solusi Modern Tanpa KertasPerbandingan Platform Undangan Digital Self Service […]

  • Hafiz kecik

    Wagub Bengkulu : Hafiz Kecik adalah program spiritual yang dibutuhkan di Provinsi Bengkulu

    • account_circle Sepenggal info
    • 1Komentar

    Sepenggalinfo.com – Menurut Wakil Gubernur Bengkulu, selain pemebangunan fisik, pembangunan spiritual juga sangat dibutuhkan di Provinsi Bengkulu. Hal ini diungkapkan Wakil Gubernur Rohidin Mersyah saat menghadiri lomba “Hafiz Kecik”, program hafalan Al-Quran yang digelar salah satu televisi lokal Bengkulu dalam menyambut bulan ramadhan. Wakil gubernur Rohidin Mersyah, mengapresiasi program pencarian bakat berupa dalam bidang keagaaman […]

  • sepenggal info

    Dangau Semud

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Bengkulu, Universitas Muhammadiyah Bengkulu. Kuliah sambil usaha? siapa takut…!!! pekerja keras dan sukses di usia muda, mungkin ini kata yang tepat untuk menggambarkan sosok Jemmy Eko Saputra ( owner Dangau Semud ) seorang mahasiswa Universitas Muhammadiyah jurusan prodi bahasa inggris semester 6..kenapa tidak,diusia beliau yang masih tergolong muda ini dia sudah berani untuk menekuni usaha […]

  • Gubernur Bengkulu

    Gubernur Bengkulu : Angkutan Batu Bara tolong ditertibkan

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Sepenggalinfo.com – Karena banyaknya jalan yang rusak diakibatkan oleh kendaraan angkutan yang melebihi tonase, membuat Gubernur Bengkulu Ridwan Mukti merasa harus segera menertibkan kendaraan – kendaraan angkutan, baik angkutan Batu Bara maupun Kelapa Sawit/Crude Palm Oil (CPO). “Saya minta angkutan Batu Bara ditertibkan, supaya dia tidak merusak jalan, karena jalan yang dibangun tersebut supaya bisa […]

  • Menikmati wisata jalan 1000 lobang, kamu wajib coba !

    Menikmati wisata jalan 1000 lobang, kamu wajib coba !

    • account_circle Sepenggal info
    • 17Komentar

    Sepenggalinfo.com – Jika di kota Bengkulu kita mengenal slogan 1000 jalan mulus milik Helmi Hasan, maka lain halnya dengan di Kabupaten Seluma, tepatnya di kecamatan Talo dan Ilir Talo. Jalanan di sepanjang desa Pagar Gasing hingga ke desa Dusun Baru kecamatan ilir Talo ini cocok banget untuk kamu yang bosan dengan jalan mulus. Pasalnya, ketika […]

  • Tahun ketiga karnaval batik nusantara,peserta semakin bertambah

    Tahun ketiga karnaval batik nusantara,peserta semakin bertambah

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Sepenggal info – Karnaval batik nusantara merupakan suatu ajang dari pemerintahan kota Bengkulu dalam mempromosikan batik besurek yang merupakan batik asal Bengkulu,tidak hanya mempromosikan batik dalam kegiatan tersebut namun pemerintahan kota Bengkulu juga membuka stans pameran dan bazaar bagi usaha kreatif dan UKM. Tahun ini merupakan tahun ke 3 pelaksanaan karnaval batik nusantara,dan pesertanya semakin […]

expand_less