Viral Now
light_mode

Lily Ridwan Mukti : Perjuangan Kartini, Bukan Emansipasi Kebablasan

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Sepenggalinfo.com – 21 April merupakan hari yang  dikenal di Indonesia sebagai hari kartini, ini sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan kartini dalam membuat kehidupan kaum wanita menjadi lebih baik atau yang pada zaman sekarang biasa kita kenal dengan Emanssipasi Wanita. Di Bengkulu sendiri puncak Peringatan Hari Kartini ke 138 bertempat di Gedung Serba Guna Sekretariat Provinsi Bengkulu pada hari Kamis (27/4/2017,red).

Seperti apa liputan tentang pelaksanaan hari kartini di Bengkulu? serta apa tanggapan dan komentar istri Gubernur Bengkulu tentang hal ini? berikut informasinya untuk sahabat Sepenggal info

Perjuangan dan cita-cita luhur Raden Ajeng Kartini, kini sudah dapat dirasakan hasil serta manfaatnya. Hal itu dikatakan Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga Provinsi Bengkulu Lily Ridwan Mukti, bahwa saat ini perlakuan terhadap perempuan dalam tugas, karir, sosial dan politik, serta birokrasi sudah setara dengan kaum laki-laki. Menurutnya, hampir tidak ada lagi prilaku diskriminatif yang mengganggap kaum perempuan adalah tak layak atau dianggap tidak mampu.

“Emansipasi yang diperjuangkan Kartini, adalah emansipasi perempuan sesuai kodrat. Kita sebagai kaum perempuan harus ingat ada kewajiban kita sebagai ibu, sebagai istri. Bukan kesetaraan yang kebablasan tentunya,” tuturnya saat puncak Peringatan Hari Kartini ke 138 di Gedung Serba Guna Sekretariat Provinsi Bengkulu, Kamis (27/4).

Istri Gubernur Bengkulu itu juga mengajak perempuan di Bengkulu untuk meningkatkat kualitas hidup melalui pendidikan dan pemberdayaan. Salah satunya pemberdayaan ekonomi kreatif yang bisa dikerjakan kaum perempuan, sehingga mampu membantu mewujudkan peningkatan kesejahteraan pada tiap-tiap keluarga. Untuk itu dirinya juga mengharapkan pemerintah daerah menciptakan kegiatan yang benar-benar mampu menyentuh langsung pada kegiatan riil.

“Seminar itu bukan tidak perlu, tapi untuk saat ini kita mengharapkan kegiatan yang bisa bersama kita kerjakan adalah yang menyentuh langsung kepada masyarakat. Provinsi Bengkulu saat ini juga sedang dihadapkan dengan persoalan kemiskinan, mudah-mudahan kita bisa membantu program prioritas pemerintah,” terang Lily Ridwan Mukti.

Sementara itu, Gubernur Bengkulu Ridwan Mukti dalam arahannya menyampaikan apresiasi atas semua partisipasi kaum perempuan Bengkulu hingga saat ini. Gubernur menambahkan, aktifitas organisasi perempuan melalui program pemberdayaan perempuan bisa menjadi garda depan dalam menjawab tantangan dan membangun Provinsi Bengkulu. Dirinya mengharapkan, organisasi perempuan bersama aktifis-aktifisnya membuat komunitas dan gerakan yang mampu membangkitkan kepedulian terhadap masalah kemiskinan akut di Bengkulu.

“Kemiskinan di Provinsi Bengkulu dinilai sudah akut, masyarakat miskin terbiasa menelan kemiskinannya sendiri. Untuk itulah saya mengharapkan adanya gerakan dan komunitas yang membangkitkan kepedulian sesama,” ungkap gubernur yang akrab disapa RM ini.

Badan Kerjasama Organisasi Wanita dan TP PKK juga komutitas perempuan lainnya, dalam peringatan Hari Kartini ke-138 telah menggelar berbagai kegiatan. Mulai dari Bhakti Sosial, sosialisasi antisipasi kanker serviks, serta kegiatan pemberdayaan ekonomi kreatif untuk kaum perempuan. Bersama Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB), peringatan Hari Kartini mengusung tema: melalui semangat peringatan hari kartini,  kita tingkatkan kualitas hidup perempuan melalui pendidikan dan pemberdayaan ekonomi kreatif untuk mewujudkan keluarga kecil berkualitas.

Meski masih berpakaian kebaya cantik, para Kartini Bengkulu itu melanjutkan kegiatannya ke Kabupaten Bengkulu Tengah. Mereka datang melayat kepada keluarga korban kecelakaan penembakan yang menewaskan anak usia 14 tahun. Kedatangannya untuk memberikan dukungan moral atas musibah yang dialami. (Jamal)

Penulis

Sepenggal.info atau yang biasa dikenal dengan nama Sepenggal Info, merupakan sebuah website yang memuat berbagai informasi unik, penting, dan terbaru.

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Rekomendasi Untuk Anda

  • investasi reksadana

    Flash Blogging Bengkulu, bersama kita cegah Hoaxs

    • account_circle Sepenggal info
    • 1Komentar

    Sepenggalinfo.com – Dirjen informasi dan komunikasi publik kominfo RI kerjasama dengan kominfo Provinsi Bengkulu melaksanakan kegiatan Flash blogging Menuju Indonesia Baru yang dilaksanakan di Hotel Amaris Bengkulu,jum’at 27/04. Dalam kegiatan ini kominfo Provinsi Bengkulu bekerja sama dengan blogger Bengkulu mendatangkan peserta kurang lebih 75 orang yang terdiri dari blogger dan pegiat media sosial. Handoko Darta […]

  • sepenggal info

    Kenyamanan Semu

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Kenyamanan Semu Kau dan aku dipertemukan karena ketidaksengajaan, karena ketidaksengajaan yang tercipta yang entah tanpa disengaja dan direncanakan, maka kau memberikan sedikit ruang kenyamanan dihati ini dan pada akhirnya hati yang telah lama tertutup akan karena adanya sedikit goresan akan masa lalu. Hingga dipertemuan terakhir tanpa dimengerti, kau ucapkan kata yang tak pernah terlintas dipikiran […]

  • Ratusan peserta ikuti seminar nasional dan launching TOEFL ITP UMB

    Ratusan peserta ikuti seminar nasional dan launching TOEFL ITP UMB

    • account_circle Sepenggal info
    • 2Komentar

    Sepenggal info – Kamis, 5 Januari 2017, Pusat Bahasa UMB melaksanakan kegiatan seminar nasional yang di ikuti oleh ratusan peserta. Para peserta yang berasal dari kalangan mahasiswa dan umum ini begitu antusias untuk mengikuti kegiatan seminar nasional yang juga sekaligus launching TOEFL ITP. Kegiatan yang di beri tema ” Sukses Dalam Dunia Pendidikan dan Kerja […]

  • kopi gading cempaka

    Kopi Gading Cempaka, cita rasa kopi khas Bengkulu terbaik

    • account_circle Sepenggal info
    • 3Komentar

    Sepenggalinfo.com  – kopi gading cempaka Bengkulu : selain terkenal dengan Bunga Rafflesia dan pesona pantainya,  ternyata juga menyimpan kekayaan alam yang luar biasa. Salah satu kekayaan alam yang dimiliki oleh Provinsi yang juga dikenal dengan Benteng Marlborogh ini adalah Kopi. Kopi di Bengkulu sendiri layak dimasukan sebagai referensi kopi terbaik yang ada di Indonesia. Saat ini, […]

  • ilustrasi al quran

    Fadilah – fadilah Surat Al-quran

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Sepenggal Info – Alqur’an merupakan bukti nyata bagi orang orang yang berfikir dan merupakan suatu amalan yang akan menyelamatkan manusia di akhirat nanti,adapun dalam alqur’an terdapat begitu banyak surat,kali ini Sepenggal Info akan membahas tentang HIKMAH MEMBACA BEBERAPA SURAT DALAM AL-QUR’AN,berikut infonya :   “Barangsiapa membaca Al Quran dan beramal dengan apa yang terkandung di […]

  • big brothers band UMB

    Ribuan MaBa UMB antusias terhadap penampilan Big Brothers Band

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    PJV Network – Masta UMB setiap tahunnya terus mengalami kemajuan dalam penyusunan dan kemasan acara,seperti masta tahun 2016 ini yang untuk pertama kalinya memakai logo ( Baca : Pertama kali, Masta UMB memakai logo ) Tidak hanya tentang logo yang baru pertama kali diterapkan dalam pelaksanaan masta UMB, untuk tahun ini seperti masta tahun sebelumnya […]

expand_less