Sepenggal info – Bengkulu mengirimkan delapan orang perwakilan untuk berlaga dalam ajang Olimpiade Pecinta Quran (OPQ) Tingkat Internasional yang di gelar komunitas One Day One Juz (ODOJ) Pusat pada tanggal 5-13 November 2016 di GOR Patriot Bekasi.
Dalam hal ini peserta OPQ dari BKL yang diseleksi oleh ODOJ BKL mendapat dukungan langsung dari Walikota Bengkulu Bapak Helmi Hasan, SE ketika ditemui di balaikota BKL, bahkan saat itu helmi juga langsung bergabung di komunitas ODOJ . Helmi mengungkapkan dia sangat apresiasi trhadap kegiatan komunitas ODOJ, “saya sangat apresiasi dan mendukung setiap kegiatan keagamaan, terkhusus juga untuk komunitas ODOJ ini, dan saya siap bergabung dg komunitas ini untuk rutin membaca quran 1 hari 1 juz” ungkap helmi. Helmi pun memberikan bantuan langsung secara pribadi dengan memberikan seragam kontingen untuk peserta ODOJ dan pengurus ODOJ BKL yang akan diberangkatkan ke Bekasi.
Baca juga : OPQ ODOJ, Bengkulu kirim 8 orang perwakilan
Adapun pserta yang akan diutus untuk berangkat mulai dari tanggal 10-14 November 2016 adalah peserta yg terpilih dari hasil seleksi yg dilakukan ODOJ BKL pada 28 agustus 2016 di masjid al istiqomah jl.kebun tebeng Bengkulu dengan peserta seleksi dari berbagai pesantren se provinsi bengkulu juga dari mayarakat umum yg merupakan hafidz hafidzah yang diseleksi untuk menemukan yang terbaik. Berikut nama2 peserta yg menjadi juara pada seleksi yg menjadi utusan kontingen bengkulu : .
1. Sepdianto (MTQ Dewasa putra)
2. Tasya Salsabila (MTQ Dewasa Putri)
3. Fita Ramadhani (MTQ Anak)
4. Muhammad Alfan (MHQ Dewasa Putra)
5. Mesi Herawati (MHQ Dewasa Putri)
6. Vidia Qonita Ahmad (MHQ Anak)
7. Syahrul Azwar (Tafsir Quran B. Arab)
8. Bobi Saputra (Tafsir Quran B. indonesia)
Dalam sesi lain, saat di temui Koordinator ODOJ Bengkulu menyampaikan tujuan dalam perlombaan ini adalah untuk memperkenalkan ODOJ kepada masyarakat, membumikan alquran di bumi raflesi khususnya, dan di indonesia pada umumnya demi mewujudkan 1 juta ODOJers 2016. informasi ini diambil dari sekretaris provinsi ODOJ Bengkulu ukhti Nhila Anjarsari. (One)