Viral Now
light_mode

Liburan ke Singapura? Jangan kelewatan icip kuliner khas disana Ya

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Sepenggalinfo.com – Apa ya makanan khas Singapura? Kalau dilihat dengan detail sih, sebenarnya Singapura nggak punya makanan yang benar-benar asli sana. Budaya di Singapura adalah perpaduan dari banyak Negara, ada India, Melayu, China dan kawasan lain. Karena itulah makanan di Singapura pun kebanyakan adalah bawaan dari Negara-negara ini.

Meski demikian, tetap ada beberapa kuliner yang sangat terkenal di Singapura dan akhirnya jadi makanan khas di Singapore. Wajib dicicipi kalau sedang liburan di sana. Salah satunya adalah kuliner khas India yang banyak ditemui di Little India.

Kawasan ini sudah lama dikenal sebagai salah satu tempat wisata di Singapore yang punya banyak pilihan kuliner. Kebanyakan yang jalan-jalan ke Little India adalah mereka yang mencari makanan halal dan rasanya mirip dengan lidah Indonesia.

Di antara semua tempat wisata di Singapore, Little India adalah yang paling ra mai baik siang, sore maupun malam. Nyaris tak ada kata sepi di Little India, dan tempat ini adalah surga bagi para pecinta kuliner berempah kuat.

Soal rasa, makanan yang ada di Little India benar-benar mirip dengan yang ada di Negara asalnya. Berbeda dengan makanan Indonesia atau Melayu yang hanya pakai rempah mirip, kalau di Little India memang benar-benar makanan India dan disukai banyak orang di Singapura.

Nasi Biryani

Nasi biryani

(sumber:wwikipedia.org)

Di Singapura ada banyak warga yang merupakan keturunan India, dan mereka sangat suka dengan nasi biryani. Beras dari nasi ini berbeda, lebih panjang dan tidak pulen seperti nasi Indonesia yang menggumpal. Berasnya memang berbeda, dan biasanya didatangkan langsung dari India dari jenis biryani.

Biasanya nasi biryani disantap dengan lauk khas India, seperti kare yang berbumbu kuat atau lauk lain yang jenisnya banyak sekali. Tapi biasanya masyarakat India memakan biryani dengan lauk kambing. Hmm, Nampak lezat ya?

Baca juga : Wisata Pulau Tikus

 

Roti Prata

Roti ini jadi kesukaan banyak orang karena rasanya yang gurih lezat. Biasanya roti ini dimakan dengan menggunakan kuah kare yang kental. Tapi nggak jarang pula roti prata dimakan dengan topping manis, dan cocok banget buat minum teh atau kopi di pagi hari.

Roti ini mudah dijumpai di warung pinggir jalan Singapura. Harganya pun murah meriah, dan cukup mengenyangkan meski tidak makan nasi sekalipun. Jadi bisa dipakai buat bekal kalau mau jalan-jalan ke tempat yang susah mencari makanan di sana.

Thosai

Roti thosai

(sumber:singaporaactually.com)

Seperti nama karakter kartun ya? Tapi ini bukanlah Batosai, melainkan nama lain dari Dosa. Di India, makanan ini disebut dengan Dosa, tapi di Singapura namanya jadi berubah. Meski demikian, isi dari makanannya sama saja kok dengan dosa di India.

Dalam satu piring, terdapat roti ala India yang lebar dan sudah digoreng ulang, sehingga agak gosong. Lalu di piringnya diberikan kuah, bisa kare, kadang pula ditambah dengan masala, yang merupakan kentang berbumbu bawang. Ada juga dosa dengan kuah lainnya, namun dosa masala adalah yang paling favorit di Singapura.

Kari Kepala Ikan

kari kepala ikn

(sumber:sgfoodonfoot.com)

Jika di Indonesia kepala ikan biasanya di-sup, di India kepala ikan dimasak dengan bumbu kari yang sangat kaya dengan rempah-rempah. Kari India biasanya memiliki rasa yang pedas dan sedikit asam. Sangat cocok dinikmati dengan nasi, dan tak sedikit yang menyantap kari kepala ikan ini dengan roti mantau. Jadinya gimana? Yang pasti lezat dan bikin nagih!

 

Penulis

Sepenggal.info atau yang biasa dikenal dengan nama Sepenggal Info, merupakan sebuah website yang memuat berbagai informasi unik, penting, dan terbaru.

Komentar (12)

  • Matius Teguh Nugroho

    Sebetulnya kalau ditanya apa makanan asli Singapura, rujukannya adalah makanan-makanan Malay karena Singapura adalah bagian dari Semenanjung Melayu. Pernah menjadi bagian dari Malaysia, sebelum akhirnya memisahkan diri dan merdeka sebagai negara merdeka. Cuma memang sih, Singapura itu kosmopolis banget, didiami oleh 3 etnis terbesar yang akhirnya membuat budaya aslinya seolah kabur.

    Nah, dari makanan di Little India, saya cuma suka Nasi Biryani sama Nasi Kandar. Selebihnya — kayak prata, dosa, dan sejenisnya — saya nggak suka hehe. Makanan favorit lainnya di Singapura adalah Kaya Toast (Roti Kaya) dan Singaporean Noodle (tapi haram yang ini).

    Balas8 September 2017 15:02
  • Dian Radiata

    Paling suka roti prata.. Buat sarapan porsinya pas

    Balas30 Agustus 2017 16:41
  • komi kendy

    kapan yaa bisa nyobain kuliner halal Singapura

    Balas30 Agustus 2017 15:11
  • Zefy Arlinda

    kulinernya mirip-mirip dengan yang ada di Indonesia ya, ga salah kalau kita disebut tetanggga

    Balas30 Agustus 2017 05:00
  • Ria fasha

    Wahh bikin mupeng ajaaa…
    Mau banget ni..

    Balas29 Agustus 2017 22:06
  • NulikYuk

    Mantap gan ane mau coba nasi birani t, kunbal y

    Balas29 Agustus 2017 21:36

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Rekomendasi Untuk Anda

  • Aku dan sajak rindu tentang masa lalu

    Aku dan sajak rindu tentang masa lalu

    • account_circle Sepenggal info
    • 1Komentar

    Aku adalah sebuah puisi bersyair harapan, bersajak rindu, serta berbait kenangan dan masa lalu, mencoba melupa namun tak kuasa, hanya dapat menggenggam kenangan dan masa lalu dalam harapan rindu yang ingin ku ubah menjadi kenyataan. Namun aku sadar, masa lalu tetaplah sebuah masa lalu. Tak perlulah berharap banyak padanya. Jikapun nantinya dia kembali datang, kisahnya […]

  • Whatsapp luncurkan fitur panggilan lebih dari satu orang

    Whatsapp luncurkan fitur panggilan lebih dari satu orang

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Sepenggalinfo.com – Aplikasi whatsapp terus berbenah untuk memanjakan penggunanya,setelah meluncurkan fitur View Once yaitu pesan yang dikirimkan hanya dapat dilihat sekali saj, fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengirim file foto yang tampil sekilas di chat penerima. Sistem kerjanya adalah setelah pengirim mengirimkan pesan dan si penerima melihat pesan tersebut maka pesan akan otomatis terhapus dan […]

  • ISBA Palembang Mudik Asyik Bersama BUMN (PT.TIMAH TBK)

    ISBA Palembang Mudik Asyik Bersama BUMN (PT.TIMAH TBK)

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Sepenggal info – Mudik dapat diartikan sebagai “pulang kampung” walau secara harafiah sebenar- nya berasal dari kata “udik = desa”, sehingga arti mudik dapat diterjemahkan sebagai “pulang kampung” yang selalu dilakukan masyarakat Indonesia menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri. Umumnya mudik lebaran ini hanya dilakukan oleh umat Islam yang berada di perantauan atau bertempat tinggal […]

  • wagub bengkulu

    Pelantikan pengurus KAHMI, Wagub Ajak bangun Bengkulu

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Sepenggalinfo.com – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat Pelantikan Pengurus KAHMI Majelis Daerah Kabupaten Bengkulu Utara Periode 2017 – 2022, Jumat (21/4) mengajak pengurus KAHMI untuk bersama membangun Bengkulu. Dalam pelantikan yang juga dihadiri oleh Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie Septian Adinata juga dihadiri KAHMI Kota Bengkulu dan KAHMI Provinsi Bengkulu sekaligus melantik KAHMI Majelis Daerah […]

  • sepenggal info

    13 Cara Mempertahankan Fokus Audien

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Sepenggal Info – Sebagai seorang mahasiswa atau sebagai calon seorang guru , Kita seringkali diminta untuk berbicara di depan umum dalam waktu yang lama. Tantangan utamanya adalah bagaimana cara menjaga perhatian audien. Bagaimana bisa audien mengantuk ketika kita berbicara? Apakah mereka tidak tahu manfaat dari pesan yang kita sampaikan? Jika kita berbicara dengan cara menoton, […]

  • Manfaat Gerakan Sholat

    Manfaat Gerakan Sholat

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Sepenggal Info – masih membahas seputar dunia Islami,kali ini kami akan membahas tentang manfaat yang kita dapat jika mengerjakan sholat,berikut infonya. Sujud Bikin Cerdas  Shalat adalah amalan ibadah yang paling proporsional bagi anatomi tubuh manusia. Gerakan-gerakannya sudah sangat melekat dengan gestur (gerakan khas tubuh) seorang muslim. Namun, pernahkah terpikirkan manfaat masing-masing gerakan? Sudut pandang ilmiah […]

expand_less