Viral Now
light_mode

Rasa Ngeri Saat melintasi Shirathal Mustaqim

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Sepenggal Info – Pernahkah kita membayangkan menyeberangi sebuah jembatan yang begitu kecil dan tipis seukuran sehelai rambut dibelah tujuh? Begitulah kira-kira kalau kita mengumpamakan Jembatan Shirthal Mustaqim kelak. Sebuah jembatan yang akan menghubungkan Surga dan Neraka.

“Rasulullah SAW mengumpamakan bahwa sifat titian itu adalah lebih tipis daripada rambut dan lebih tajam daripada pedang.” (H.R. Ahmad)

Lalu seperti apakah kelak umat manusia dapat melintasinya?Perjalanan umat manusia di atas Sirathal Mustaqim dapat ditempuh dengan bermacam-macam keadaan. Hal itu tercermin dari bagaimana mereka menghabiskan semua waktunya saat hidup di dunia. Berikut adalah macam-macam golongan manusia yang melintasinya :

– Ada golongan yang dapat melintasinya secepat kilat.

– Ada golongan yang dapat melintasinya seperti tiupan angin.

– Ada golongan yang dapat melintasinya seperti burung terbang.

– Ada golongan yang dapat melintasinya seperti kecepatan kuda lomba.

– Ada golongan yang dapat melintasinya secepat lelaki perkasa.

– Ada golongan yang dapat melintasinya secepat binatang peliharaan.

– Ada golongan yang dapat melintasinya dalam jangka waktu sehari semalam.

– Ada golongan yang dapat melintasinya dalam waktu selama satu bulan.

– Ada golongan yang dapat melintasinya selama bertahun-tahun.

– Ada golongan yang dapat melintasinya selama 25 ribu tahun.

– Ada golongan yang dapat melintasinya dengan tertatih-tatih.

– Ada golongan yang langsung terjatuh ke jurang api Neraka.

Rasulullah SAW bersabda,”Dan diletakkan sebuah jembatan diatas Neraka Jahannam, lalu aku dan ummatku menjadi orang pertama yang meniti di atasnya. Para Rasul berdoa pada hari itu : “Ya Allah, selamatkan! Selamatkan! Di kanan kirinya ada pengait-pengait seperti duri pohon Sa’dan. Pernahkah kalian melihat duri pohon Sa’dan?”

Para sahabat menjawab,”Pernah, Ya Rasulullah.”

Lalu Rasulullah SAW melanjutkan,”Sesungguhnya pengait itu seperti duri pohon Sa’dan, namun hanya ALLAH yang tahu besarnya. Maka banyak ummat manusia yang disambar dengan pengait itu sesuai dengan amal perbuatannya di dunia.” (H.R. Muslim)

“Suasana pada saat itu sangatlah mengerikan. Suara teriakan, raungan, jeritan meminta tolong, tangisan, dan ketakutan terdengar dari pelbagai arah. Lebih mengerikan suara gemuruh api neraka dari bawah sirath yang siap menelan orang terjatuh ke dalamnya. Tidak henti-henti Rasulullah SAW dan Nabi-Nabi yang lain termasuk juga malaikat berdoa untuk keselamatan manusia :

“Ya Allah, Selamatkan! selamatkan!”

“Ia (jembatan shirath) adalah sebuah jalan yang sangat licin. Dan kaki sulit sekali berdiri di atasnya.” (H.R. Muslim)

Bagaimanapun, berhasil tidaknya kita semua saat melintasi Sirath di akhirat ini adalah wujud hasil daripada titian (jalan) hidup yang kita pilih selama tinggal di dunia. Buah dari segala apa yang telah kita perbuat selama hidup di dunia. Barangsiapa yang selalu memilih selalu berada di jalan Allah dan senantiasa bepegang teguh dengan syariat Islam, maka sirath di akhirat ini akan mudah dilalui untuk sampai ke Surga. InsyaAllah.

Akan tetapi sebaliknya..Jika kita jalani hidup penuh dengan kemaksiatan, maka bersiap-siaplah untuk diterkam api Neraka yang berkobar-kobar panas membara.

Na’udzu billahi min dzalik. Rabbana atina fiddun’ya hasanah. Wafil akhirati hasanah. Waqina ‘adzabannar.

Marilah sama-sama bertaubat sebelum terlambat. Sebelum ajal datang menjemput.

Penulis

Sepenggal.info atau yang biasa dikenal dengan nama Sepenggal Info, merupakan sebuah website yang memuat berbagai informasi unik, penting, dan terbaru.

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Rekomendasi Untuk Anda

  • Momentum IMF dan Revolusi pertumbuhan Ekonomi Indonesia

    Momentum IMF dan Revolusi pertumbuhan Ekonomi Indonesia

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Sepenggalinfo.com – IMF-World Bank Annual Meeting 2018 akan diselenggarakan di Nusa Dua, Bali. Pada tanggal 9-14 Oktober 2018. Sebanyak 15.000 delegasi IMF-World Bank Annual Meeting yang berasal dari 189 negara, anggota yang utamanya adalah delegasi Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral. Dalam acara itulah tiap-tiap delegasi akan bekerja sama dalam bidang perekonomian. IMF mendorong kerja […]

  • Akhir tahun 2018, Drummer cilik ini akan pecahkan Rekor Muri

    Akhir tahun 2018, Drummer cilik ini akan pecahkan Rekor Muri

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Bengkulu – Akhir tahun 2018 bakal ditutup dengan prestasi membanggakan oleh anak Indonesia asal Bengkulu. Pasalnya, pada 30 Desember 2018 nanti, drummer anak perempuan Bengkulu akan memecahkan rekor dunia bermain drum terlama yang akan dicatat oleh Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). Adalah Aisya Soraya Zahira, drummer cilik yang akan memecahkan rekor tersebut. Drummer papan atas […]

  • Ratusan pelajar ikuti seminar DPD KOMPI

    Ratusan pelajar ikuti seminar DPD KOMPI

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Sepenggalinfo.com -Guna membentuk karakter pemenang yang produktif di usia muda, DPD Komite Mahasiswa Pelajar Pemuda Indonesia (KOMPI) gelar seminar “saatnya menjadi juara” di kampus IV Universitas Muhammadiyah Bengkulu, Rabu (1/5/2019). “Tak ada yang tak mungkin jika usaha sudah maksimal, tinggal menunggu momentum takdir yang akan menjawab semuanya,” kata Wawan Asri selaku Pembicara dan Motivator Muda […]

  • Biaya Kesehatan: Panduan Lengkap Memahami dan Mengelola Harga Layanan Medis

    Biaya Kesehatan: Panduan Lengkap Memahami dan Mengelola Harga Layanan Medis

    • account_circle
    • 0Komentar

    Table of Contents▼Apa Saja Komponen Biaya Layanan Kesehatan yang Perlu Anda Ketahui?Komponen dasar biaya konsultasi dan tindakan medisPerbedaan harga antara rumah sakit swasta dan pemerintahBiaya tersembunyi yang sering tidak disadari pasienFaktor-faktor Utama yang Mempengaruhi Harga Perawatan Medis, Apa Saja Itu?Pengaruh teknologi medis dan obat-obatan imporLokasi geografis dan reputasi fasilitas kesehatanKualifikasi dokter spesialis dan lama perawatanStrategi […]

  • Komunitas Kereta Angin Kuno dukung deklarasi tolak kerusuhan

    Komunitas Kereta Angin Kuno dukung deklarasi tolak kerusuhan

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Sepenggalinfo.com – Deklarasi Tolak Kerusuhan yang diselenggarakan oleh Polda Bengkulu dalam rangka HUT Bhayangkara ke 73 disambut baik oleh berbagai pihak, salah satunya dari Komunitas Kereta Angin Kuno (KERANO) “InsyaAllah kita semua tidak ada yang menginginkan kerusuhan, sehingga kita hadir untuk mendukung deklarasi ini,” Kata Dediyanto selaku anggota KERANO Bengkulu saat menghadiri kegiatan HUT Bhayangkara […]

  • Referensi Hotel Termewah di Indonesia Sebagai Akomodasi Anda

    Referensi Hotel Termewah di Indonesia Sebagai Akomodasi Anda

    • account_circle Sepenggal info
    • 0Komentar

    Sepenggalinfo.com – Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki beragam kebudayaan, dan kekayaan alam yang luar biasa tak ternilai harganya. Selain beragam budaya, Indonesia juga memiliki berbagai tempat dengan panorama alam yang luar biasa indahnya. Oleh karena itu sangatlah wajar jika berbagai wilayah di Indonesia banyak dijadikan sebagai tempat tujuan wisata yang menarik baik bagi wisatawan […]

expand_less